• Jelajahi

    Copyright © Ainews.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Recent Posts

    Iklan

    Penguatan Kesiapsiagaan Bencana di NTB Menghadapi Potensi Gempa Besar

    Minggu, 27 April 2025, April 27, 2025 WIB Last Updated 2025-04-27T07:22:02Z
    Mataram — Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB),Mengingatkan adanya potensi gempa bumi berkekuatan hingga magnitudo 8,0 di wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB), mengingat posisi geografis daerah ini yang berada di antara dua lempeng tektonik utama.

    "Karena secara ilmiah hingga kini gempa bumi dan tsunami belum bisa diprediksi waktu kejadiannya, maka penanganan kebencanaan harus menjadi tanggung jawab bersama, bukan hanya BNPB," ujar Suharyanto dalam peringatan Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) di Mataram, NTB, Sabtu (26/4/2025).

    Ia menekankan pentingnya kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi kemungkinan bencana besar. Melalui momentum HKB tahun ini, BNPB mengajak masyarakat untuk aktif melakukan simulasi evakuasi mandiri, menyusun rencana darurat keluarga, mengenali risiko bencana di lingkungan sekitar, serta memperkuat jejaring komunitas tangguh bencana.

    Suharyanto juga menyoroti pentingnya penguatan regulasi kebencanaan melalui pendekatan sistematis dalam manajemen penanganan bencana, yang mencakup tahapan pencegahan, mitigasi, kesiapsiagaan, tanggap darurat, hingga rekonstruksi dan rehabilitasi. Saat ini, seluruh kerangka kerja tersebut diatur dalam Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana.

    "BNPB menjadi lembaga yang memiliki mandat penuh untuk mengoordinasikan upaya penanggulangan bencana dari tingkat pusat hingga daerah melalui pembentukan BPBD," tambahnya.

    Di kesempatan yang sama, Gubernur NTB Lalu Muhamad Iqbal menyatakan, potensi kekayaan alam di NTB harus diimbangi dengan kesiapsiagaan menghadapi risiko bencana.

    "NTB harus memiliki rencana kontinjensi yang kuat untuk berbagai skenario kebencanaan," tegasnya. "Semoga upaya yang kita lakukan mampu meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat hingga pada tingkat yang optimal," tutup Iqbal.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    +